Bontang City Carnival (BCC)
Farah Haya, didampingi bunda tercintanya diarena BCC
Bontang
City Carnaval (BCC), yang digelar setiap tahun. kali ini tepatnya tanggal 12
tahun 2014, sebagai hari jadi Kota Bontang yang XV. Didalamnya terangkai
berbagai macam kegiatan, diantaranya bazaar dan pameran ekspo di lapangan Besai
Barinta Lang-Lang, selain itu juga ada lomba-lomba yang lain, dan acara
puncaknya dilaksanakan hari ini Minggu, tanggal 12 0ktober 2014 di depan
Ramayana Bontang.
Pembukaan Bontang
City Carnaval ini diawali dengan penampilan Marcing Band PKT. Lagu yang pertama
berjudul “Buah Bolok” lagu daerah Kalimantan Timur. yang dinyanyikan oleh salah
satu siswa SD IT Yabis Bontang, Farah Haya Fatiha. Siswi kelas 5 SD IT Yabis
Bontang , siswa ini sering berprestasi di bidang menyanyi, diantaranya Juara I
Lagu Nasyid Tingkat Kota Bontang, Juara I lagu Nasyid tingkat Provinsi
Kalimantan Timur, Juara III menyanyi tunggal tingkat Provinsi Kaltim, dan masih
ada prestasi yang lain baik dari tingkat Kota sampai tingkat Nasional. Dalam
perkembangannya siswa ini sangat berbakat terlebih dibidang olah vocal, semoga
bisa bermanfaat bagi diri khususnya dan dapat memotivasi teman yang lainnya.
Amiin